22 SD Berlaga di Porseni Hulu Gurung - Media Khatulistiwa

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Saturday, January 14, 2023

22 SD Berlaga di Porseni Hulu Gurung

Foto: Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan saat membuka kegiatan porseni se Kecamatan Hulu Gurung di Desa Beringin, Sabtu (14/1/2023)/ Rovi Andila

Kapuas Hulu, khatulistiwamedia.com-
Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan membuka Kegiatan Porseni Ke 41 tingkat Sekolah Dasar se-Kecamatan Hulu Gurung. Kegiatan tersebut di laksanakan di SDN 11 Nanga Tepuai, Desa Beringin, Kecamatan Hulu Gurung, Kapuas Hulu, pada Sabtu (14/01/2022). Kegiatan itu diikuti 22 Sekolah Dasar dengan jumlah peserta sebanyak 623 orang. Kegiatan akan dilaksanakan mulai tanggal 14-22 Januari 2023.

Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan mengapresiasi semua pihak yang telah terlibat, sehingga kegiatan porseni ini bisa terselenggara. Bupati mengatakan kegiatan tersebut adalah wadah bagi para siswa untuk menyalurkan bakat dan kemampuan mengekspresikan diri. Kemampuan dan keahlian yang mereka miliki bisa ditunjukkan lewat kegiatan ini.
"Saya juga berharap kepada para pendamping dan para pelatih agar terus membimbing dan selalu menjaga para peserta selama kegiatan ini berlangsung," katanya.

Bupati Sis juga berperan, kepada para peserta agar tetap sportif dalam pertandingan. Menang atau kalah itu hal yang biasa, kegiatan ini tujuannya mempererat tali silaturahmi dan persaudaraan antar sesama.  
"Saya berharap seluruh rangkaian kegiatan bisa berjalan dengan baik dan lancar serta menghasilkan para atlet terbaik," tuntasnya. 

Penulis : Rovi Andila

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad