Bupati Sis Launching Pekerjaan Empat Ruas Jalan, Total Anggaran Rp 48 Miliar - Media Khatulistiwa

Breaking

Home Top Ad

kmiklan

Post Top Ad

Friday, November 10, 2023

Bupati Sis Launching Pekerjaan Empat Ruas Jalan, Total Anggaran Rp 48 Miliar



Foto: Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menggunakan vibro roller simbol melaunching peningkatan empat ruas jalan menggunakan dana Bantuan Keuangan (Bankeu) Pemprov Kalbar di Desa Kerangan Panjang, Pengkadan, Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, Jumat (10/11/2023)/ Yohanes Santoso

Kapuas Hulu, khatulistiwamedia.com-
Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan launching peningkatan empat ruas jalan menggunakan dana Bantuan Keuangan (Bankeu) Pemprov Kalbar di Desa Kerangan Panjang, Pengkadan, Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, Jumat (10/11/2023). Adapun peningkatan tersebut dilakukan di ruas jalan Simpang Senara - Simpang Sekubah, kecamatan Hulu Gurung/Jongkong ; ruas jalan Menendang - Nanga Temenang, kecamatan Pengkadan/Jongkong; ruas jalan Sibau Hulu - Potan, kecamatan Putussibau Utara ; ruas jalan Kedamin - Nanga Manday, kecamatan Putussibau Selatan/Bika.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Kapuas Hulu, Marthen menegaskan bahwa empat ruas jalan yang dilaunching pekerjaannya kali ini menggunakan anggaran Bankeu perubahan APBD Provinsi Kalimantan Barat tahun 2023. Anggaran tersebut berjumlah Rp 48 miliar dan pekerjaan harus selesai dalam waktu yang tersisa di tahun 2023 ini, sekitar sebulan lebih efektifnya masa pekerjaan di lapangan. "Ini tantangan kita, masa kerja yang relatif pendek maka perlu dukungan masyarakat, khususnya mereka yang terdampak pembangunan. Keberhasilan pembangunan ini ada keberhasilan kita bersama," tegasnya.
Marten merincikan Bankeu untuk peningkatan ruas jalan Simpang Senara - Sekubah adalah Rp 20 miliar, ruas jalan Menendang - Temenang adalah Rp 10 miliar, ruas jalan Sibau Hulu - Potan adalah Rp 16 miliar, sedangkan ruas jalan Kedamin - Nanga Manday Rp 2 miliar. "Khusus ruas Kedamin - Nanga Manday untuk memperbaiki jalan yang rusak dampak dari pengangkutan material untuk pekerjaan pembukaan jalan Nanga Manday - Nanga Embaloh," paparnya.

Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan mengatakan bahwa Kapuas Hulu bersyukur ada bantuan dari Pemprov Kalbar. Untuk mendapatkan bantuan itu tentu tidak mudah, anggaran akan susah turun bila tidak dikawal dan diyakinkan oleh Pemda Kapuas Hulu. "Data teknis kita siapkan dan yakinkan Pemprov Kalbar kita mampu mengerjakannya," tegas Bupati Kapuas Hulu.
Launching ini, kata Bupati, adalah untuk memberitahukan kepada masyarakat ada kegiatan pembangunan yang dimulai. Dengan begitu masyarakat, kepala desa dan camat jadi tahu apa yang dikerjakan Pemerintah. "Agar masyarakat juga mendukung pembangunan ini, apalagi waktu kerjanya pendek," ujar Bupati.
Kepada pihak pelaksana, Bupati berharap agar bekerja dengan baik. Pemda Kapuas Hulu yakin pekerjaan ini bisa dilaksanakan sebagaimana mestinya. "Bila cuaca bagus maksimalkan pekerjaannya, karena kondisi cuaca tidak menentu akhir-akhir ini. Berani menawar paket pekerjaan, tentu pelaksana yakin bisa mengerjakannya," tuntas Bupati.

Saat launching peningkatan empat ruas jalan ini Bupati Kapuas Hulu turut didampingi Kadis Dikbud Kapuas Hulu, Petrus Kusnadi, Kadis Kominfotik Kapuas Hulu, Hadi Pranata dan Kasat Pol PP, Bahtiar. Hadir pula jajaran Dinas PUPR Kapuas Hulu, para Camat yang terdapat pekerjaan ruas jalan, Muspika Pengkadan serta para tokoh Desa Kerangan Panjang.
Penulis: Yohanes Santoso 

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad