Kapuas Hulu, khatulistiwamedia.com-
Kenakalan remaja perlu menjadi perhatian serius oleh Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu, pasalnya sudah banyak terjadi permasalahan gangguan ketentraman dan ketertiban umum yang melibatkan kalangan remaja pada usia sekolah. Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Kapuas Hulu melakukan penyuluhan Kenakalan Remaja pada Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) siswa baru tahun 2023/2024 di SMAN 1 Putussibau. Kamis (13/7/2023). Para siswa baru tampak antusias mendengarkan penjelasan dari pihak Satpol PP.
Kasi Ops Satpol PP Kapuas Hulu, Azmiyansyah, mengatakan bahwa pihaknya menyampaikan beberapa materi kepada para siswa terkait dengan kenakalan remaja. Mulai dari pengertian kenakalan remaja, penyebab dan faktor terjadinya kenakalan remaja, contoh kenakalan Remaja, sanksi dan hukum serta dampak kenakalan remaja pada pribadi serta kehidupan sosial masyarakat hingga cara menanggulangi agar tidak terjerumus dalam kenakalan remaja. "Penyuluhan kenakalan remaja merupakan kegiatan rutin kami. Kami lakukan sosialisasi ini pada saat masa pengenalan lingkungan sekolah. Kami ingin memberikan pengertian kepada para remaja usia sekolah agar tidak melakukan hal hal negatif," tegasnya.
Azmi mengatakan bahwa remaja usia sekolah sangat rentan terpengaruh hal-hal buruk karena mereka masih dalam masa transisi psikologis untuk menemukan jati diri. Siswa dalam fase ini mudah terpengaruh pada hal-hal yang bersifat baru untuk diviralkan dengan dasar adu gengsi, baik antar individu maupun kelompok yang berdampak pada gangguan ketentraman dan ketertiban umum. "Sebab itu penyuluhan secara rutin diharapkan bisa mencegah secara dini serta menekan potensi kenakalan remaja usia sekolah, mulai dari tingkat SMP sederajat dan SMA sederajat, yang pada akhir akhir ini meningkat di kabupaten Kapuas Hulu," tuntasnya.
Dalam kegiatan sosialisasi pencegahan kenakalan remaja ini, Azmi turut didampingi Anggota Satpol PP Kapuas Hulu lainnya yaitu, Gatot Suhandi dan Saini.
Penulis : Yohanes Santoso
#berita #informasi #kapuashulu #kalimantanbarat
#satpolpp #satpolppkapuashulu #kenakalanremaja #sman1putussibau
#putussibau #infoputussibau #putussibauinformasi #informasikapuashulu #kapuashuluinformasi
No comments:
Post a Comment