Sis dan Wahyu Salurkan Santunan untuk 315 anak Yatim - Media Khatulistiwa

Breaking

Home Top Ad

kmiklan

Post Top Ad

Friday, April 29, 2022

Sis dan Wahyu Salurkan Santunan untuk 315 anak Yatim


Foto: Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyalurkan santunan pada anak yatim di Putussibau, Kamis (28/4/2022)/ Yohanes Santoso

Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan dan Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat menyalurkan santunan kepada Anak Yatim dan Duafa di Putussibau, Kamis (28/4/2022). Kegiatan itu difasilitasi Yayasan Baitul Maqdis dan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kapuas Hulu dalam rangka Idul Fitri 1443 H/2022 M. Santunan diberikan untuk 315 anak yatim/piatu, selain itu ada 278 paket bantuan yang diberikan pada kaum dhuafa.

Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat mengatakan kegiatan tersebut diselenggarakan Baznas dan Yayasan Baitul Maqdis. Sengaja dilakukan dirumah dinasnya sekaligus berbuka puasa bersama. "Santunan ini untuk membantu perhatikan warga kurang mampu dan yatim piatu," ujarnya.
Foto: Wabup Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat menyalurkan santunan pada kaum dhuafa di Putussibau, Kamis (28/4/2022)/ Yohanes Santoso

Pembangunan di Kapuas Hulu butuh upaya bersama, kekompakan, kolaborasi. Dengan begitu visi misi Kapuas Hulu HEBAT bisa tercapai. "Kami juga butuh doa anak-anak yatim dan piatu, agar dalam tugas kami bisa berjalan baik dan memberi pelayanan yang baik untuk masyarakat," tuntasnya.

Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan juga menegaskan pemberian santunan anak yatim piatu salah satu implementasi visi misi Kapuas Hulu HEBAT. Ini dapat terselenggara melalui Baznas dan Yayasan Yatim Piatu Baitul Maqdis.
"Berbagi rejeki adalah hal luar biasa, kepedulian kita untuk anak yatim piatu dan kaum dhuafa. Mari kita tingkatkan kepekaan sosial, bersatu padu peduli dengan sesama," tuturnya.

Masa pandemi sangat sulit bagi masyarakat, kondisi ekonomi juga belum stabil. Namun hal yang patut disyukuri adalah kondisi pandemi di Kapuas Hulu yang hampir mendekati normal. "Kita harus saling mendukung dalam berbagai hal, agar daerah kita bisa kembali normal," ungkap Bupati Sis.

Selain itu Bupati Sis juga mengapresiasi kegiatan safari Ramadhan yang bisa dilaksanakan dengan baik di desa dan kecamatan. Ia dan Wabup Kapuas Hulu, Wahyu juga bisa mengunjungi masyarakat. "Sangat senang sekali bagi kami selaku pimpinan bertemu masyarakat secara langsung, mendengarkan kebutuhan pembangunan di daerah. Saya harap volumenya kita perbanyak kedepannya," tuntas Bupati.

Penulis : Rovi Andila
Editor : Yohanes Santoso

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad