Sekda Mohd Zaini Tutup acara KOSN Dan FLS2N Kecamatan Boyan Tanjung - Media Khatulistiwa

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Friday, January 27, 2023

Sekda Mohd Zaini Tutup acara KOSN Dan FLS2N Kecamatan Boyan Tanjung


Foto: Sekda Kapuas Hulu, H. Mohd Zaini menyerahkan piagam penghargaan kepada peserta KOSN dan FLS2N kecamatan Boyan Tanjung, Kamis (26/1/2023)/ Rovi Andila

Kapuas Hulu, khatulistiwamedia.com-
Sekda Kapuas Hulu, H. Mohd Zaini menutup acara Kompetisi Olahraga Siswa Nasional (KOSN) dan Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tingkat SD /MI dan SMP/Mts se-kecamatan boyan Tanjung. Kegiatan tersebut dilaksanakan di SDN 14 Usaha Baru Tahun 2023 pada Kamis (26/01/2023). Adapun tema kegiatan tersebut "membentuk solidaritas Sportifitas dan kreativitas menuju sekolah yang berkualitas". 

Sekda Kapuas Hulu, H. Mohd Zaini, mengapresiasi seluruh pihak yang telah berpartisipasi pada kegiatan tersebut. KOSN dan FLS2N sangat penting untuk menjaring bibit - bibit atlet yang terbaik dan para pelajar yang potensial di bidang seni. 
"Bagi yang belum mendapatkan juara jangan kendor semangat tetapi mari tingkatkan kembali dimana kelemahan kita sehingga nanti di lakukan perbaikan - perbaikan," katanya. 

Sekda juga memberi semangat kepada para siswa yang telah berpartisipasi pada kegiatan KOSN Dan FLS2N Tingkat SD/MI dan SMP/Mts Se-Kecamatan Boyan Tanjung. Ia berpesan agar para siswa dapat berusaha, belajar dan berlatih lebih giat lagi dan lebih keras lagi. 
"Karena kesempatan akan selalu ada bagi mereka yang mau berusaha dan pantang menyerah, Bagi yang sudah punya potensi dan dan juga telah menjadi juara teruslah berlatih mengembangkan diri," pungkasnya.

Penulis: Rovi Andila

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad